Kepala UPT SPF SD Inpres Tello Baru Makassar Hadiri Bedah Juknis BOSP Jenjang SD 2025

TARGETNASIONAL, MAKASSAR—- Bersama kepala sekolah lainnya. Kepala UPT SPF SD Inpres Tello Baru Kec.Panakkukang Makassar, Arsil Wahyudin. S, Pd, turut serta menghadiri kegiatan Bedah Juknis BOSP Jenjang SD Se – Kota Makassar. Rabu (16/04/25)
Bedah Juknis BOSP yang berlangsung di Aula SD Katolik St Yosef Rajawali Makassar, di buka oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar, H. Andi. Bukti Djufrie.
Kepada awak media ini, Arsil Wahyudin mengatakan, bedah Juknis BOSP ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang utuh terkait dengan pemanfaatan dalam penggunaan dana bantuan operasional satuan pendidikan.
Selain itu, agar sekolah dapat mengelola dana BOSP dengan efektif dan efisien, serta sesuai dengan ketentuan yang berlaku. .
“Alhamdulillah, Usai Mengikuti Kegiatan Bedah Juknis BOSP makin menambah pemahaman kami terkait dengan pedoman Bos secara keseluruhan” tutupnya.